Bacaan:
Ef. 2:19-22;
Mzm. 19:2-3.4-5;
Luk. 6:12-19
Renungan
Salah satu jenis acara di televisi yang
makin marak dalam beberapa tahun
belakangan ini adalah acara yang
berbau kompetisi. Misalnya, Indonesia
Mencari Bakat, Indonesian Idol,
Mamamia, dan semacamnya. Di satu
pihak, karena kemasannya yang
kreatif, acara itu menjadi menarik
ditonton. Di lain pihak, bagi para
peserta, acara itu dianggap sebagai
semacam jalan tol untuk menjadi
orang-orang terkenal, para calon artis
dan selebritis.
Dunia kita tidak pernah kekurangan
orang-orang yang ingin menjadi
populer. Pada hari ini Gereja secara
khusus memperingati Rasul Simon
(yang disebut orang Zelot) dan Yudas
(lengkapnya Yudas Tadeus). Dua rasul
ini memang amat jarang dibicarakan.
Nama dan kehadiran kedua rasul ini
sepertinya "tenggelam" karena ada
dua rasul lain yang lebih populer, yaitu
Simon Petrus dan Yudas Iskariot.
Meskipun demikian peran dan
sumbangsih mereka terhadap Gereja
dan perkembangannya sangat besar.
Ada tradisi yang menceritakan bahwa
kedua rasul ini dulu amat giat
mewartakan Injil di daerah Mesir dan
Persia, bahkan akhirnya mereka wafat
sebagai martir. Semoga teladan kedua
rasul yang kita rayakan hari ini
mengingatkan kita kembali akan
panggilan hidup kita sebagai murid-
murid Yesus.
(Renungan Harian Mutiara Iman 2011,
Yayasan Pustaka Nusatama)
Jumat,28 oktober 2011
Admin
No comments
0 komentar:
Posting Komentar